Laman

Minggu, 26 Februari 2017

Belajar Membuat Kue Putu Ayu


Putu Ayu buatan anak-anak

Hari libur kemana teman? Jalan - jalan ke tempat wisata? Ke mall?atau malah dirumah saja? Yup!yang terakhir ini juga bukan pilihan yang buruk. Karena sebagian orang bisa menyelesaikan pekerjaan yang tertunda di hari libur ya gak? Banyak orang yang memanfaatkan hari minggu buat bersih- bersih rumah,mencuci dan menyeterika gunungan pakaian ,membuat stok lauk pauk, menyervis kendaraan dan sebagainya.

Tapi bagi anak - anak, menonton televisi dan bermain saja tidaklah cukup. Kadang mereka juga butuh kegiatan yang menarik. Melibatkan anak dalam pekerjaan tertentu membuat mereka menjadi senang. Suamiku suka mengajak anak - anak mencuci mobil , memberi makan burung atau sekedar naik sepeda keliling kampung.

Aku juga membiarkan Isadora mencuci piring jika dia bilang pengen membantu, tentu tidak semua. Beberapa piring dan peralatan makan sudah cukup buat latihan. Kadang ketika mereka merengek minta bikin kue, aku sengaja mengajak bikin kue bersama.


Banyak resep kue yang mudah dibuat dengan bahan yang sederhana,bagi anak-anak terasa seperti permainan. Mengaduk adonan lalu mencetak menjadi kue cantik versi mereka adalah hal yang menyenangkan.


Nah , dibawah ini adalah foto- foto mereka saat bikin kue putu ayu. Meski dapur berubah jadi kapal pecah, setidaknya anak - anak anteng di rumah he.he.

Joshua si tukang icip
Musa si tukang oles

Isadora si tukang adon







Sabtu, 25 Februari 2017

Ayam Goreng Mentega




Tidak semua orang punya banyak waktu untuk memasak,jangankan ibu-ibu yang bekerja. Aku saja yang full ibu rumah tangga harus pintar mengatur waktu supaya tetap bisa memasak sendiri buat keluarga. Rasanya mulai bangun tidur sampai tidur lagi pekerjaan tidak ada habisnya. Tapi ya disyukuri aja ya teman, semua yang kita lakukan buat orang kita sayangi pasti ga sia-sia.
 Pelukan dan ungkapan lucu dari anak- anak kita seolah menghapus lelah kita seharian ya nggak. Misalnya Cua' anak ketigaku,dia suka bilang "sayang mama" sambil cium pipi kanan kiri. Dan biasa hal- hal kecil seperti itu akan membuatku bersemangat lagi.
Nah,ngomong -ngomong soal masak,aku akan sering menggunakan kata simpel. Soalnya aku biasa masak pagi-pagi sekalian buat sarapan dan bekal sekolah. Salah satu menu yang biasa kumasak adalah ayam goreng mentega. Tapi anak -anak sering bilang ayam kecap padahal warna coklatnya dari saus tiram. Buat yang suka warna coklat cantik bisa juga gulanya dikurangi dan ditambahkan kecap manis sesuai selera. Jangan lupa dicicip dulu supaya rasanya pas.
Ayam Goreng Mentega
Bahan:
1 ekor ayam,potong sesuai selera
100 gr mentega
1 buah bawang bombay iris kecil-kecil
3 siung bawang putih,cincang
3 sdm saus tiram
1 sdm saus sambal
1 sdt merica bubuk
1 sdt kaldu bubuk
2 sdt gula pasir
100 ml air
Cara membuat:
  • Panaskan mentega,goreng ayam hingga matang, angkat dan sisihkan.
  • Panaskan kembali sedikit mentega bekas menggoreng ayam tadi, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan ayam, aduk rata.
  • Tambahkan saus tiram, saus sambal, merica bubuk, kaldu bubuk, gula pasir dan air. Masak hingga ayam matang dan air mengering. Angkat dan sajikan.


Kamis, 23 Februari 2017

Milo Doggie Cookies





Isadora putri pertamaku lebih suka ngemil dibanding makan nasi. Cookies dan roti- rotian adalah favoritnya, kalau kue tradisional masih pilih -pilih. Sebenarnya aku kurang sabar kalau bikin cookies, soalnya mesti nyetak satu -satu, ngoven beberapa kali, begitu selesai ,kuenya sudah habis dicemil. Maklum aku cuma pakai oven tangkring kecil.
Tapi yang namanya ibu, apa sih yang ga buat anak. Selama masih bisa, ga ada salahnya nuruti keinginan mereka.
Kali ini aku share resep milo doggie cookies. Resep aslinya dari Happy Home Baking. Kue ini bentuknya lucu,tapi rasanya kurang manis. Cocok untuk mp-asi. Jadi yang suka manis boleh ditambahkan gula sendiri. Ngocoknya jangan lama-lama biar ga mbleber.
Milo Doggie Cookies

Bahan:
180 gr mentega tawar
80 gr milo bubuk
200 gr terigu protein rendah
25 gr maizena
25 gr susu bubuk
cocochip secukupnya
meises secukupnya
cococrunch secukupnya
Cara membuat:
  1. Ayak terigu, maizena dan susu bubuk, sisihkan.Kocok mentega dan milo dengan kecepatan rendah selama 3 menit.
  2. Masukan campuran tepung ke dalam adonan mentega. Aduk hingga menjadi adonan yang mudah dipulung
  3. Ambil adonan kurang lebih 10 gram bulatkan lalu hias dengan cocochip,meises dan cococrunch. Letakkan di loyang lalu panggang selama menit dalam suhu 180 derajat celcius

Tahu... Bulat.... Digoreng.... Enak

Hihi judulnya lebay ya teman. Sebenarnya aku cuma niru penjual tahu bulat yang biasa lewat depan rumah. Nadanya kayak gimana gitu. Mungkin itu memang cara dia menarik perhatian pelanggan. Buktinya berhasil bikin anak kecil merengek minta dibelikan tahu bulat.

Orang sekarang memang harus kreatif, supaya produk yang biasa jadi kelihatan istimewa.Baik dari cara penyajian maupun cara menjualnya.

Beberapa hari ini rombongan krucilku (baca, anakku dan teman - temannya) lagi demen makan tahu bulat. Tiap sore mereka rame-rame nunggu penjual tahu bulat keliling. Akhirnya aku jadi penasaran kenapa mereka begitu menyukainya. Padahal rasanya juga biasa aja,apa lagi kalau enggak dikasih bumbu tabur.

Hemm,aku jadi ingat resepnya Mbak Diah Didi. Kebetulan tadi beli tahu putih di tukang sayur. Satu resep jadi sekitar 24 biji,bulat,kopong dan langsung dicomoti enam krucil sambil main sepeda, enak ma, kata mereka.


Tahu Bulat
By Diah Didi
Bahan:
5 pcs tahu putih (diperas airnya)
1 sdt kaldu ayam bubuk
1/4 sdt bawang putih bubuk
1/4 sdt merica bubuk

1/2 sdt baking powder double acting
gula secukupnya
garam secukupnya
Cara membuat:


  1. Campur semua bahan, koreksi rasanya.

  2. Bentuk adonan menjadi bulatan kecil,dikira-kira saja. Masukan bola - bola tahu ke dalam kulkas sebentar.

  3. Goreng dalam minyak yang tidak terlalu panas. Aduk-aduk terus untuk mendapatkan tahu yang bulat sempurna dan tidak kisut setelah diangkat.

Senin, 20 Februari 2017

Bolu Kukus Mekar




Siang ini hujan sangat lebat, untung tadi Musa sudah kujemput. Kalau tidak,wah kebayang kan gimana repotnya bawa tiga krucil naik motor sambil hujan- hujanan? Yang dua sih sudah ga rewel, tapi si bungsu pasti teriak - teriak ketakutan jika ditutupi jas hujan (maklum baru 18 bulan). Belakangan ini jalan depan rumah juga suka banjir, padahal sudah ditinggikan, kerja bakti membersihkan saluran air juga lebih sering tapi air hujan sepertinya ga mau mengalir. Mungkin aja karena lingkungan kami tambah padat airpun tidak bisa meresap ke dalam tanah.

Nah kalau gini mau ngapa- ngapain bawaannya males. Makanya sambil nidurin si kecil aku manfaatin aja buat nulis. Yup aku memang ngeblog pake hp lumia windows 8.1 jadi enggak harus duduk di depan komputer atau laptop. Tapi jangan sambil menyusui ya teman soalnya aku pernah agak ngantuk,hp-ku jatuh ke kepala si kecil,langsung deh jerit-jerit. Sejak itu kalau mau nulis ya nunggu sampai dia tidur.

Hari ini aku mau posting cara bikin bolu kukus mekar. Kue ini banyak kita jumpai di pasar dan harganya murah tapi gak ada salahnya belajar buat sendiri,siapa tahu jadi ide usaha atau paling tidak buat snack kalau ada hajatan kan hemat uang tuh. Resepnya aku ambil dari sajian sedap ya.

Bolu Kukus Mekar


Bahan:
200 gr gula pasir
10 gr emulsifier (sp/tbm)
1/4 sdt vanili
2 butir telur
225 ml air soda tawar
1/2 sdt baking powder
275 gr tepung terigu protein sedang
pewarna makanan secukupnya

Cara membuat:
  • Panaskan dandang agar beruap banyak.
  • Kocok gula,telur,sp,dan vanili dengan mikser kecepatan tinggi selama 10 menit.
  • Masukan terigu dan baking powder sambil diayak, bergantian dengan air soda.
  • Bagi adonan menjadi dua bagian,satu diberi pewarna satu lagi biarkan putih.
  • Siapkan cetakan bolkus,alasi dengan paper cup. Tuang adonan putih lalu adonan warna dan putih lagi.
  • Kukus selama 10 menit dengan api besar.